Halaman Utama > Pengaturan Mesin > Ubah Pengaturan Mesin dari Panel Kontrol > Pengaturan Umum > Mengatur Penghitungan Mundur Mode Tidur
Mengatur Penghitungan Mundur Mode Tidur
Pengaturan Mode Tidur (atau Mode Hemat Daya) dapat mengurangi konsumsi daya. Saat printer berada dalam Mode Tidur, kondisinya seolah-olah daya dinonaktifkan. Printer akan aktif kembali dan mulai mencetak ketika menerima pekerjaan mencetak atau faks. Gunakan petunjuk ini untuk mengatur penundaan waktu (hitung mundur) sebelum printer memasuki Mode Tidur.
- Anda dapat memilih berapa lama mesin harus diam sebelum berada dalam Mode Tidur.
- Timer akan hidup lagi jika pengoperasian dilakukan pada mesin, misalnya pekerjaan cetak.
- Tekan Menu.
- Tekan atau untuk menampilkan opsi [Pgtrn Umum], lalu tekan OK.
- Tekan atau untuk menampilkan opsi [Ekologi], lalu tekan OK.
- Tekan atau untuk menampilkan opsi [Waktu Tidur], lalu tekan OK.
- Dengan papan tombol, masukkan lama waktu mesin (maksimal 50 menit) diam sebelum memasukkan Mode Tidur, lalu tekan OK.
- Tekan Stop/Exit (Hentikan/Keluar).
Apakah halaman ini membantu?